Tips Memilih Smartphone Kamera Berkualitas




Kamera Smartphone
Pengetahuan kali ini yaitu Tips Memilih Smartphone dengan Kamera yang berkualitas. Kamera smartphone memiliki kualitas yang berbeda pada setiap jenis smartphone, memang sih tergantung dari harga smartphone itu sendiri, makin tinggi harganya mak semakin bagus pula kualitas dan fitur yang dimilikinya. Nah, gimana dong kalau uang tidak mencukupi, oleh karena itu Toserba Pengetahuan hadir untuk berbagi tips cara Memilih smartphone yang kualitas kamera bagus dengan harga murah.
Caranya mudah kok asal kita tahu apa yang harus diperhatikan. Yang terpenting yang harus di perhatikan yaitu adalah ukuran sensor gambar kamera. Semakin besar, semakin bagus kualitasnya. Sebagian besar kamera ponsel bersensor 1/3-1/3.2 inch misalnya iPhone 5, HTC One, Nexus 5 dan sebagainya. Yang lebih bagus kualitasnya biasanya mengunakan sensor gambar 1/2.6 atau 1/2.3 inci, misalnya seri Sony Experia Z (1/2.3") dan Samsung Galaxy S5 (1/2.6"), atau 1/1.2 inci seperti Nokia Lumia 1020.

1. Resolusi gambar / megapixel
Resolusi gambar / Megapixel merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kualitas kamera. Semakin besar resolusinya / megapixel smartphone , semakin banyak detail yang bisa ditangkap kamera. Sebelumnya saya sudah menyebutkan bahwa yang terpenting yaitu ukuran sensor gambar kamera, biasanya semakin besar ukuran sensor gambar kamera maka semakin besar pula resolusi gambarnya. Salah satu contoh smartphone yang memiliki resolusi besar yaitu Nokia Lumia 1020 memiliki resolusi 41 MP. Semakin sedikit pixelnya, maka detailnya semakin sedikit dan jika dikrop/potong, gambarnya akan pecah.
2. Lensa
Faktor lensa juga sangat berpengaruh pada kualitas kamera. Biasanya lensa yang terpasang di kamera bersifat fix lebar, tidak bisa zoom secara optik, sehingga antara ponsel yang satu dengan yang lain relatif sama. Yang penting dari lensa adalah nilai f atau bukaannya. Semakin kecil angkanya semakin bagus, artinya bukaannya semakin besar sehingga semakin banyak cahaya yang bisa masuk ke dalam ponsel. f/2.4 untuk ukuran ponsel termasuk bukaan yang sedang-sedang saja. f/2 atau lebih besar lagi termasuk besar dan bagus.
3. Stabilization
Fitur stabilization berfungsi untuk menstabilkan getaran saat memotret, jika tidak maka getaran tangan saat kita memotret akan berpengaruh dan membuat hasil foto menjadi blur.
4 Manual Exposure Control
Rata -rata pengguna handphone hanya ada fitur mode auto dalam setelan kameranya. Kamera dengan fitur Manual Exposure Control memungkinkan kita mengganti setting aperture, shutter speed dan ISO secara manual tentunya lebih menyenangkan dan memotret akan lebih lebih kreatif. Nokia 1020 memiliki fitur ini dan memungkinkan kita untuk menyetel secara manual ketiga parameter exposure.
5. Kapasitas Baterai
Faktor kapasitas baterai juga merupakan faktor yang berpengaruh, kenapa bisa..? karena kapasitas baterai yang besar akan menunjang hobi memotret dengan ponsel anda. Dengan kapasitas baterai yang besar, maka kita bisa asyik berfoto ria tanpa harus takut low bat sehingga banyak foto yang bisa kita ambil tanpa harus charge ponsel lagi.
6. External SD Card
Merekam foto terutama di ponsel yang beresolusi besar (Megapixelnya) tentunya memakan tempat yang cukup banyak. Jika ada slot untuk memory card, kita tidak perlu kuatir tentang memori/storage di kamera penuh. Tinggal masukkan kartu memory eksternal seperti micro-SD untuk menyimpan foto selanjutnya.
Judul: Tips Memilih Smartphone Kamera Berkualitas; Ditulis oleh Unknown; Rating Blog: 5 dari 5

4 komentar

Tutarni : Terima kasih atas tutorial yang bermanfaat, akan di coba dirumah semoga berhasil :)

Reply

iya makasih mba aliya,,,semangat projectnya,,VB :-)

Reply

Post a Comment

Silahkan beri komentar/respon/pertanyaan anda mengenai artikel saya di atas, namun tolong gunakan bahasa yang sopan.
Demi kenyamanan anda, komentar Auto approve dan tanpa captcha, tapi Ingat No spam.
Mohon Maaf apabila ada komentar yang belum saya tanggapi karena saya tidak online 24 Jam. Terima kasih.